Selain Atlantis, Ini 5 Legenda Tentang Kota Yang Hilang Dari Muka Bumi


Selain Atlantis, Ini 5 Legenda Tentang Kota Yang Hilang Dari Muka Bumi

Kalo berita tentang Atlantis sih kayaknya ente udah pada hafal ya. Nah kali ini ane mau sharing soal kota-kota yang hilang dari muka bumi. Cuma, beberapa diantaranya udah ketemu jejak keberadaannya dan masih dalam proses penelitian dan pencarian. Mau tau kota apa aja dan letaknya dimana? Simak kuy Gan! emoticon-Big Grin


Quote:1. Kota Suci Caral

Selain Atlantis, Ini 5 Legenda Tentang Kota Yang Hilang Dari Muka Bumi


Yang pertama adalah kota Suci Caral yang merupakan ibukota dari perdaban Norte Chico yag berada di Supe, Peru.

Usia kota Suci Caral diperkirakan 5000 tahun dengan kekayaan budaya serta arsitektur yang terlihat dari bangunan seperti piramida, kuil, amfiteater, serta alun-alun yang berbenruk melingkar.

Kota Suci Caral terkubur oleh pasir selama ribuah tahun dan ditemukan kembali pada tahun 1905 oleh seorang arkeolog Jerman bernama Max Uhle.




Quote:2. Kota Heraclion

Selain Atlantis, Ini 5 Legenda Tentang Kota Yang Hilang Dari Muka Bumi

Kota yang hilang dari muka bumi selanjutnya adalah Kora Heraclion yang merupakan tempat beradanya kuil penobatan Cleopatra. Diperkirakan sekitar 1.200 tahun yang lalu, kota ini tenggelam ke dasar Laut Tengah dan menghilang. ota ini sempat dianggap hanya mitos belaka karna gak ada bukti yang menunjukan keberadaan kota ini.

Tapi, tahun 2001 para arkeolog bawah air yang sedang mencari kapal perang Prancis malah gak sengaja nemu bukti keberadaan kota ini. Mereka menemukan patung-patung raksasa, sphinx, puluahn peti mati, koin emas, bangkai kapal purba hingga kuil Amun Gerb yang terawetkan secara alami di dasar laut.



Quote:3. Kota Urkesh


Selain Atlantis, Ini 5 Legenda Tentang Kota Yang Hilang Dari Muka Bumi

Kota Urkesh merupakan inti kota dari peradaban Hurria yang berkembang sekitar tahun 4.000 sampai 1.300 SM. Kotaini adalah kota yang sangat kaya akibat hasil alam berupa tembaga yang melimpah. Tapi sayang, kota ini lenyap begitu saja dari sejarah akibat terkubur pasir selama ribuan tahun.

Hingga pada tahun 1980an para arkeolog menemukan Tell Mozan yang merupakan kota Urkesh yang lenyap. Namun, hal ini baru di sadari satu dekade setelah Tell Mozan ditemukan dan dilakukan penggalian serta penelitian terhadap kota Urkesh tersebut.


Quote:4. Cantre’r Gwaelod


Selain Atlantis, Ini 5 Legenda Tentang Kota Yang Hilang Dari Muka Bumi


Cantre’r Gwaelod dikenal juga sebagai Atlantis-nya Wales yang diperkirakan berada di antara pulau Ramsey dan pulau Bardsley. Menurut legenda yang beredar, kerajaan ini tenggelam di dasar Teluk Cardigan. Terus, menurut mitos kerjaan memiliki sebuah benteng berbentuk tanggul yang melindungi kota dari ombak laut.

Tanggul ini dijaga oleh seorang pangeran bernama Seithenyn. Nah, karena kelalain doi, jadinya Cantre’r Gwaelod hancur terkena hempasan ombak ganas. Cantre’r Gwaelod akhirnya tenggelam ke dasar teluk dan menghilang dari muka bumi. Hingga sekarang, keberadaan Cantre’r Gwaelod masih diperdebatkan. Namun beberapa orang mengaku melihat puing-puing dari kota ini.




Quote:5. El Dorado


Selain Atlantis, Ini 5 Legenda Tentang Kota Yang Hilang Dari Muka Bumi

Kota yang hilang terakhir adalah kota El Dorado atau yang terkenal dengan kota berlapis emas. Konon katanya, pemimpin kota El Dorado adalah seorang pendeta yang bernama El Dorado yang sekujur tubuhnya dilapisin sama serbuk emas gengs.

Keberadaan kota ini masih menjadi misteri. Beberapa fakta mendukung keberadaan kota ini tapi belum ditemukan bukti nyata keberadaan El Dorado. Tapi meskipun demikian, hingga sekarang masih banyak orang yang berusaha menemukan kota ini. Apa lo tertarik buat nyari kota ini Gan?

LihatTutupKomentar